Para Pengerajin Tenun Ikat Sintang Ikuti Pelatihan Pengenalan Warna Alami Baru

www,detiksaga,com, Sintang: Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi (Disperindagkop) dan UKM kabupaten Sintang melaksanakan bimbingan teknis  kepada pengerajin tenun ikat di hotel Bagus Sintang, jumat (22/11/2019).

Kepala Disperindagkop UKM Kabupaten Sintang H. Sudirman mengatakan pelatihan ini akan dilanjutkan bukan hanya bidang pewarnaan alami saja namun juga diversifikasi produk lainya sehingga tenun ikat asal Sintang bukan hanya sekedar lembaran kain namun dapat menjadi fashion.

“Dalam kegiatan ini juga hadir desain nasional yang memberikan masukan agar tahun depan pengembangan pelatihanya lebih pada spesifikasi produk, para penenun di Sintang masih mengangap uasaha menenun ini sebagai usaha sampingan maka kedepan diharapkan kegiatan menenun ini menjadi usaha pokok masyarakat,” harap Sudirman .

Sudirman mengatakan dengan peningkatan kapasitas permintaan maka produksinya akan semakin meningkat sehingga masyarakat dapat mengandalkan usaha menenun ini sebagai usaha pokok.

Kepala sub Direktorat  Kementrian Industri Kecil Menengah Sandang dan Kulit  Dirjen Kementrian Industri Kecil Menengah (IKM) dan Aneka kementrian perindustrian Bhakti Widya sari Ikaningtyas menyatakan tenun ikat di Sintang  sudah menjadi tradisi dan budaya yang diwariskan secara turun temurun.

Pewarnaan tenun ikat di Sintang pun sudah memiliki ciri khas alami dengan dominasi warna coklat, pelatihan  yang dilaksanakan di Sintang tujuanya memperkenalkan warna- warna lain yang cocok.

“Kita memperkenalkan warna warna lain seperti hijau, sehingga selain menggunakan warna asli juga memperkenalkan warna trend nasional agar tenun ikat asal Sintang dapat mengikuti musim tend secara nasional, sehingga budaya tetap terjaga namun trend warna juga mampu di sesuaikan,” harapnya.

Sari menambahkan dengan mengikuti trend warna karya tenun ikat ini juga dapat di gunakan untuk busana sehari hari.

20 Peserta dalam pelatihan ini berasal dari daerah Umin dan Ensaid panjang kecamatan Kelam permai yang merupakan daerah penghasil tenun asal Sintang, pelatihan ini merupakan pelatihan dasar pewarnaan alami . (Fik)

Komentar

Detiksaga News