Dinkes Sintang Bantah Ada Pasien Suspect Corona, Akui Hanya 4 Orang ODP

www.detiksaga.com, Sintang: Kepala Dinas kesehatan (Dinkes) kabupaten Sintang dr.Harisinto Linoh membantah ada pasien suspect corona yang di rawat rumah sakit Ade M Joen  Sintang Kalimantan Barat.

Ini merupakan bantahan kedua  kalinya dari informasi yang beredar di media sosial dalam pekan ini tentang kasus suspect corona di Sintang.

“Sampai pagi ini tidak ada ada satu pun pasien suspect corona yang dirawat di Rumah Sakit Ade M Joen Sintang,” tegasnya, Senin (16/03/2020) pagi.

Hal senada disampaikan direktur Rumah Sakit Ade M Joen Sintang dr Rosa Trivina, menurutnya warga Sintang yang diberitakan  di sosial media adalah orang dalam pengawasan.

“Orang tersebut ada riwayat bepergian, sesuai KTP memang warga Sintang namun sesuai protokol Dinas Kesehatan masuk dalam ODP (Orang Dalam Pengawasan), gejalanya hanya flu dan batuk tapi tidak demam dan tidak dirawat di Rumah Sakit,” ungkapnya.

Sebelumnya kembali beredar di media sosial tentang pasien yang dirawat di RSUD Ade M Joen Sintang akibat suspect corona, dalam chat di medsos WA grup yang tersebar  tersebut orang tersebut bepergian ke Solo dan saat ini di rawat di ruang isolasi Rumah Sakit Ade M Joen Sintang.

Dinas kesehatan juga merilis  tentang kasus virus corona di kabupaten Sintang tanggal 16 maret 2020 hingga pukul 09.00 WIB yang mengebutkan ada 4 orang ODP, untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) nol dan Kasus Positif Corona (KPC) masih nol .(fik).

Komentar

Detiksaga News